Mengenal CP, TP, ATP, dan Modul Ajar Kurikulum Merdeka 2022

Capaian Pembelajaran (CP) 

CP adalah pengganti Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar (KI-KD). 

CP sudah disediakan oleh pusat. CP per fase biasanya terdiri dari beberapa elemen yang tiap mata pelajarannya jenis elemennya bisa berbeda-beda. 

Fase A setara SD kelas 1-2 

Fase B setara SD kelas 3-4 

Fase C setara SD kelas 5-6 

Fase D setara SMP kelas 7-9 

Fase E setara SMA/SMK kelas 10 (belum ada mata pelajaran peminatan) 

Fase F setara SMA/SMK kelas 11-12 (sudah ada mata pelajaran peminatan)

Download file PDF Keputusan BSKAP Nomor 033/H/KR/2022 (CP terbaru plus CP projek)

 

Tujuan Pembelajaran (TP) 

TP dibuat secara mandiri oleh masing-masing tutor yang mengampu mata pelajaran tersebut.

TP diturunkan dari CP di atas. Satu CP terdiri dari beberapa TP. Mudahnya TP adalah bab-bab materi. Tutor bisa mengacu ke KI-KD Kurikulum 2013 pendidikan kesetaraan PKBM SKB atau sekolah formal untuk menentukan blok-blok materinya. Bebas pokoknya. 

 

Alur Tujuan Pembelajaran (ATP)

Meneruskan TP, ATP juga dibuat secara mandiri oleh masing-masing tutor.

ATP merupakan urutan dari TP. Misal, fase A setara SD kelas 1 dan 2. CP kelas 1 dan 2 menjadi satu. Tutor harus membagi materi mana yang akan dibelajarkan di kelas 1 dan 2. ATP ini penting apalagi jika tutor atau guru kelas 1 dan 2 berbeda. Harus ada pembagian yang baik antara guru yang satu dengan lainnya. ATP ini juga bisa mengacu pada KI-KD kurikulum 2013 pendidikan kesetaraan maupun sekolah formal. Sekali lagi, bebas. Urutannya tergantung masing-masing tutor yang mengampu. 

Saat menyusun ATP, gunakan nomor atau huruf untuk urutannya. 

Tiap sekolah bisa mempunyai ATP yang berbeda-beda. 

Apakah bisa disamakan dengan sekolah lainnya? Boleh saja. Namun, tetap dicek lagi pembagian materinya karena memang ada materi yang terlalu banyak dan ada juga yang sedikit per bab-nya. Karena jika satu kelas mendapatkan materi yang terlalu banyak apalagi susah, guru maupun peserta didik akan sama-sama mengalami kesusahan: guru susah membagi waktu untuk menyampaikan semua materi, sedangkan peserta didik banyak yang tidak mampu menerima materinya.


Contoh CP dan TP mata pelajaran IPA Fase D setara SMP kelas 7-9 

CP mata pelajaran IPA terdiri atas 2 elemen, yaitu pemahaman IPA dan keterampilan proses.

Kita ambil contoh elemen pemahaman IPA. Elemen ini terdapat 8 Capaian Pembelajaran (CP). 

CP pertama: 

Peserta didik mampu melakukan klasifikasi makhluk hidup dan benda berdasarkan karakteristik yang diamati, mengidentifikasi sifat dan karakteristik zat, membedakan perubahan fisika dan kimia serta memisahkan campuran sederhana.

CP pertama tersebut terdiri atas 4 TP atau materi berdasarkan kata kerjanya (menurut saya sih ya): 

- Mengklasifikasikan makhluk hidup dan benda berdasarkan karakteristik yang diamati

- Mengidentifikasi sifat dan karakteristik zat

- Membedakan perubahan fisika dan kimia 

- Memisahkan campuran sederhana

Untuk ATP, silakan saja 4 materi di atas mau diajarkan di kelas 7, 8, atau 9 karena CP untuk fase D setara SMP 7-9 digabung menjadi satu. Untuk sekolah yang ada beberapa guru IPA, silakan didiskusikan bersama-sama. ATP hanya pembagian bab atau materi per kelas saja. Bebas. Bisa mengacu KI-KD Kurikulum 2013 atau lainnya. Saran saat membuat ATP, dijadikan satu kolom saja. 

Kelas 7: 

1. ....

Kelas 8: 

1. ....

Kelas 9:

1. ....

Gunakan nomor atau huruf untuk mengurutkan ATP.


Modul Ajar 

Modul ajar mempunyai komponen yang lebih lengkap dari RPP. Tidak ada format baku untuk RPP atau modul ajar. Modul ajar ini bukan modul siswa. 

Jika sudah membuat modul ajar, guru tidak perlu membuat RPP. Jika membuat RPP, tutor wajib membuat modul ajar. 

Yang dinilai adalah kemampuan literasi dan numerasi peserta didik. Tugas tutor untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi siswa. 

Kurikulum Merdeka 2022: Buat RPP atau Modul Ajar?

1 komentar untuk "Mengenal CP, TP, ATP, dan Modul Ajar Kurikulum Merdeka 2022"